Rabu, 20 Januari 2016

REVIEW STUDI KASUS AMDAL RUMAH SAKIT SILOAM

REVIEW STUDI KASUS AMDAL RS.SILOAM



Sebelumnya pengertian AMDAL sendiri itu adalah kajian atas dampak besar dan penting untuk pengambilan suatu kegiatan yang direncanakan pada lingkungan hidup yang diperlukan bagi proses pengambilan keputusan tentang penyelenggaraan kegiatan yang meliputi berbagai macam faktor seperti fisik,kimia,sosial ekonomi,biologi dan sosial budaya. AMDAL dibuat saat perencanaan suatu proyek akan memberikan pengaruh langsung pada lingkungan.

Tujuan AMDAL adalah menjaga dengan kemungkinan dampak dari suatu rencana kegiatan sehingga tidak memberikan dampak buruk bagi lingkungan. AMDAL memiliki dasar hukum yang tertuangan dalam Peraturan Pemerintah No. 27 Tahun 1999 tentang "Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup".

Dalam studi kasus di RS. Siloam Ambon ini terdapat pokok kriteria dari AMDAL yang harus dipenuhi, hal ini dikarenakan RS. Siloam Ambon merupakan rumah sakit yang memiliki kapasitas lebih dari 400 tempat tidur dan dengan rencana pembangunannya yang 6 lantai, maka proyek ini dikenakan wajib AMDAL. Beberapa komponen yang akan terkena dampak aspek lingkungan antara lain :
1. Geofisika Kimia
2. Biologi
3. Sosekbud
4. Keslingmas

Isu-isu pokok mengenai dampak perencanaan proyek terhadap lingkungan antara lain :
1. Kesehatan lingkungan akibat debu,bising dan getaran.
2. Dampak kegiatan terhadap pencemaran air laut di teluk Ambon.
3. Rekrutmen tenaga kerja.
4. Masalah terjadinya kemacetan.
5. Transportasi menuju lokasi.
6. Keamanan lingkungan RS. Siloam.

Prakiraan dampak bisa diketahui dengan beberapa metode yaitu Metode Prakiraan dan Penentuan Dampak Besar dan Pentig yang dapat menggunakan identifikasi dampak adalah matriks dan diagram air. Dan yang terakhir yaitu Metode Prakiraan Dampak Dasar dan Penting dengan menggunakan metode formal dan informal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar